Universitas Terbaik Di Yogyakarta – Pemeringkatan tersebut dilakukan berdasarkan penilaian beberapa kriteria, di antaranya perguruan tinggi yang telah diakui dan mendapat lisensi atau akreditasi dari lembaga yang memiliki kewenangan di Indonesia.
Kriteria selanjutnya yakni perguruan tinggi menawarkan setidaknya gelar sarjana empat tahun (gelar sarjana) atau gelar pascasarjana (gelar master atau doktor).Kriteria terakhir adalah perguruan tinggi menggelar kuliah terutama dalam format pendidikan tradisional, tatap muka, maupun jarak jauh atau online.Dari hasil tersebut, terdapat beberapa kampus di Yogyakarta dengan peringkat terbaik di UniRank 2023. Ada kampus mana saja?
Universitas Gadjah Mada
Universitas terbaik di Jogja yang pertama adalah Universitas Gadjah Mada (UGM). Kamu mungkin sudah tak asing lagi dengan universitas ternama yang satu ini. UGM merupakan salah satu universitas terbaik di Indonesia dan dunia. UGM juga menjadi kampus tertua yang ada di Indonesia, lho. UGM menempati peringkat 5 besar kampus terbaik di Indonesia, lho. Di dunia, UGM masuk ke peringkat 859. Ada banyak fakultas yang ditawarkan fakultas ini, mulai dari kluster sosial humaniora, atau saintek. Jurusan yang paling diminati adalah psikologi, hukum, dan kedokteran.
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Urutan kedua universitas terbaik di Yogyakarta adalah Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY). Kampus ini merupakan kampus swasta, namun memiliki prestasi yang gemilang. Kampus ini memiliki peringkat ke-16 di Indonesia, lho. Karena prestasinya. kampus ini menjadi salah satu kampus swasta yang cukup bergengsi di Jogja yang peminatnya cukup banyak.
Universitas Negeri Yogyakarta
Perguruan tinggi yang menjadi idaman para calon guru, apalagi kalau bukan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) ini dapat rangking nomor 23 se-Indonesia dan 2644 di seluruh dunia. Jurusan yang paling banyak diminati di UNY ini antara lain Pendidikan Matematika, Pendidikan Teknik Informatika, dan Teknologi Informasi.
Baca Juga : Inilah Daftar Kampus Terbaik Di Aceh , Calon Mahasiswa Wajib Tahu!
Universitas Atma Jaya Yogyakarta
Universitas Atma Jaya Yogyakarta, perguruan tinggi yang berlokasi di Babarsari, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, menduduki rangking ke-26 di tingkat Nasional dan 3.082 di tingkat Internasional. Universitas Atma Jaya adalah perguruan tinggi Katolik dengan peminat terbesar pada fakultas hukum dan fakultas ekonomi.
Universitas BSI Kampus Yogyakarta
Perkembangan teknologi yang tidak dapat dibendung membuat Kampus IT dapat menjadi pilihan terbaik untuk tempat kuliah. Salah satu kampus IT yang ada di Yogyakarta adalah Universitas BSI. Kamu dapat mengambil program studi Sistem Informasi (D3/S1) yang berada di Fakultas Teknik & Informatika.
Universitas Mercu Buana Yogyakarta
Kampus yang resmi bernama Universitas Mercu Buana Yogyakarta sejak tahun 2008 ini sudah memiliki peringkat A dari BAN-PT. Saat ini, kampus memiliki 6 fakultas dengan 11 program studi program sarjana dan pascasarjana. Fakultas pada kampus ini diantaranya Fakultas Agroindustri, Fakultas Ekonomi, Fakultas Psikologi, Fakultas Teknologi Informasi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan serta Fakultas Ilmu Komunikasi.