Universitas Terbaik Di Bogor – Bogor, baik kota maupun kabupatennya merupakan daerah penyangga ibu kota DKI Jakarta. Sebagai daerah yang hanya berjarak sekitar 53 kilometer dari Jakarta, namun memiliki suasana yang berbeda dengan ibu kota negara, Bogor sering menjadi tujuan wisata bagi masyarakat yang tinggal di Jakarta.Fasilitas di Bogor sudah cukup lengkap, termasuk fasilitas pendidikan seperti perguruan tinggi. Tak heran bila selain jadi tujuan wisata, Bogor juga masuk ke dalam daftar tujuan tempat pendidikan bagi para calon mahasiswa. Terlebih yang tidak ingin jauh dari Jakarta.
IPB University
Institut Pertanian Bogor (IPB) atau IPB University, kampus ini sudah sekitar tahun 1963 yang lalu.IPB University hingga saat ini terdiri dari 9 fakultas, di antaranya: Fakultas Pertanian, Fakultas Kedokteran Hewan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Fakultas Peternakan, Fakultas Kehutanan, Fakultas Teknologi Pertanian, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuab Alam, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, dan Fakultas Ekologi Manusia. 9 Fakultas itu terbagi menjadi 1 Sekolah Pascasarjana, 1 Sekolah Bisnis dan Program Diploma.
Adapun 5 tempat berlangsungnya Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di IPB Universitas, yakni Kampus IPB Gunung Gede, Kampus IPB Dramaga, Kampus IPB Cilibende, Kampus IPB Taman Kencana dan IPB Baranangsiang.
Universitas Pakuan
Universitas Pakuan (Unpak) Bogor terletak di Jalan Pakuan, Tegallega, Kota Bogor, Jawa Barat dan sudah berdiri sejak tahun 1980. Kampus swasta ini mempunyai 3 Program Studi, di antaranya: Sekolah Vokasi, Program Sarjana, dan Sekolah Pascasarjana.Selain itu, Universitas Pakuan memiliki 6 fakultas yaitu, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya (FISIB) dan Fakultas Teknik.Ini adalah salah satu kampus swasta yang bisa anda jadikan rekomendasi untuk melanjutkan pendidikan anda ke perguruan tinggi.
Universitas Djuanda
Universitas Djuanda (UNIDA) adalah perguruan tinggi di Bogor yang juga mendapat akreditasi A, khususnya pada jurusan peternakan.Kampus ini telah berdiri sejak tahun 1987 di bawah yayasan Pusat Studi Pengembangan Islam Indonesia.Kini, yayasan tersebut telah berganti nama menjadi Yayasan Pusat Studi Pengembangan Islam Amaliah Indonesia (YPSPIAI).Terdapat sekitar 7 fakultas dengan total 16 program studi vokasi hingga kedoktoran.Biaya yang perlu dikeluarkan untuk uang gedung adalah sekitar Rp7 juta, dengan biaya pendaftaran Rp300 ribu.
Politeknik Siber Dan Sandi Negara
Perguruan tinggi negeri ini merupakan perguruan tinggi kedinasan di bawah naungan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) dan hanya ada satu-satunya di Bogor. Lulusannya akan diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di BSSN atau instansi pemerintah lain, baik pusat maupun daerah.Tersedia tiga program studi setara diploma IV (D4), yaitu rekayasan keamanan siber, rekayasa perangkat keras kriptografi, dan rekayasa kriptografi. Persaingan untuk masuk ke politeknik ini sangat ketat. Perguruan tinggi ini hanya menerima 100 mahasiswa per tahunnya. Padahal yang mendaftar lebih dari 4.000 orang.
Baca Juga : Rekomendasi Universitas Jurusan Biologi Terbaik Di Indonesia
Mahasiswa yang sudah masuk pun harus belajar giat, karena perguruan tinggi ini menerapkan sistem drop-out (DO). Mahasiswa akan dikeluarkan bila dalam evaluasi hasil pembelajaran tidak memenuhi batas nilai yang ditetapkan. Fasilitas di sini sangat lengkap, mulai dari empat laboratorium yang canggih, hingga kolam renang.
Universitas Pertahanan Indonesia
Universitas negeri ini unik, karena khusus mengajarkan studi pertahanan, baik pada jenjang diploma III (D3), sarjana (S1), magister (S2), maupun doktoral (S3). Memang, universitas yang berdiri tahun 2009 ini secara fungsional dibina oleh Kementerian Pertahanan. Universitas kelas dunia ini telah mengantongi akreditasi A.Perguruan tinggi ini terbuka untuk seluruh kalangan. Perwira TNI, Polri, dan masyarakat umum dapat memperdalam ilmu pertahanan di sini. Ada 9 fakultas dengan 1 program doktoral, 17 program magister, 10 program studi sarjana, dan 7 program diploma di universitas ini.