Jurusan Paling Diminati Indonesia – Ingin memilih jurusan kuliah yang memiliki karier di masa depan? Beberapa jurusan di bawah ini bisa memberikan pandangan sebelum kamu masuk perguruan tinggi.Terdapat beberapa jurusan kuliah di berbagai perguruan tinggi yang potensial untuk pekerjaan di masa depan. Pekerjaan tersebut tak hanya memiliki karier menjanjikan namun juga memiliki gaji yang terbilang besar.

Kedokteran

Peringkat pertama untuk jurusan kuliah paling diminati dipegang oleh jurusan kedokteran. Hal ini tentu saja tidak mengejutkan karena bidang ini terbilang cukup stabil dan permintaan untuk tenaga medis cukup banyak di Indonesia. Well, bagi kamu yang ingin memilih jurusan kuliah ini tentu harus mempersiapkan diri dengan baik karena persaingannya sangat ketat. Kemudian jangan lupa juga untuk memilih Universitas yang memiliki jurusan kedokteran yang berkualitas dan memiliki daya saing.

Ilmu Komputer

Jurusan kuliah yang paling diminati satu ini menempati posisi kedua setelah jurusan kedokteran. Tentu saja, karena perkembangan teknologi komputer saat ini cukup pesat sehingga banyak orang yang memiliki kemampuan komputer sangat dicari. Yang membuat jurusan kuliah ini menjadi pilihan, lulusan dari jurusan komputer berkesempatan memperoleh pekerjaan dengan bayaran yang tinggi, dimanapun itu baik didalam Negeri maupun luar Negeri.

Teknik Informatika

Seiring kemajuan jaman, jurusan Teknik Informatika termasuk program studi yang paling banyak peminatnya. Ini menjadikan Teknik informatika sebagai jurusan terbaik untuk masa depan, karena keterampilannya membuat banyak perusahaan berminat merekrut lulusan dari jurusan ini.

Bisnis

Jurusan Paling Diminati Indonesia selanjutnya ada bisnis.Jika kalian ingin bekerja diperkantoran dengan gaji kompetitif, jurusan ini bisa jadi pilihan utama. Jurusan Bisnis akan mengajarkan tentang administrasi bisnis. Pekerjaan ini pun menggunakan fakta dan angka untuk mengabil suatu keputusan yang mereka ambil. Jurusan ini memiliki prospek kerja yang menggiurkan di masa depan.

Baca Juga : Rekomendasi Universitas Psikologi Terbaik Di Indonesia

Teknik Elektro

Jurusan Teknik Elektro akan membuat mahasiswanya mempelajari sifat-sifat listrik. Peminat di jurusan ini selalu tinggi sehingga membuat teknik elektro menjadi salah satu jurusan terbaik. Tingginya peminat teknik elektro didukung dengan lulusannya yang mampu mendominasi perusahaan besar di tanah air. Cakupan dari teknik elektro juga sangat luas dari system jaringan distribusi, sumber pembangkit tenaga listrik, hingga pemanfaatan listri dikehidupan sehari-hari.